Langsung ke konten utama

Review at Harris Hotel & POP! Hotel Gubeng, Surabaya



Halooo semuaaa!
Beberapa hari yang lalu saya pergi berlibur ke Surabaya dan berkesempatan untuk stay 2 malam di Harris Hotel Gubeng yang berlokasi di Jalan Bangka No.08-18, Surabaya. Wahh senang sekali rasanya bisa menikmati stay di Harris hotel yang identik dengan warna orange cerah. Masuk hotel saya di sambut dengan ramah oleh staff yang ada di sini. Wangi fresh menyenangkan menyambut saya. Proses check in yang mudah dan juga di kasih welcome drink, dari segi pelayanan dan kesan pertama oke banget deh.

Oh ya keunggulan dari Harris Hotel Gubeng Surabaya, selain no smoking dan lokasinya yg strategis,  fasilitas yang di sediakan di sini benar-benar lengkap banget lho, untuk fasilitas umumnya kita bisa menikmati akses pool, jacuzzi, fitness, Kids club, cafe, spa, wah rasanya benar-benar di manjakan deh! Penasaran kayak gimana penampilan hotel oke yg satu ini? Well, Selamat membaca ^^

Good Morning!

Welcome Drink

Resepsionis

Warna orange cerah yg menyejukan

Mau browsing? Bisaaa

ROOM

Ngomongin soal room nya jujur saya sangat sangat puass! Untuk bednya sendiri ukurannya besar, bersih dan nyaman, atmosphere di room inilah yg bikin betah berlama lama di sini. Apalagi view dari room saya adalah city view, mantappp banget! Di malam hari sambil menikmati teh hangat saya menikmati city view dengan lampu kelap kelip menghiasi kota Surabaya (Btw lebih bagus lagi kalau menikmatinya di Harris Cafe, karena outdoor dan lebih lapang liatnya tanpa ditutupi kaca), wah ini momen favorit saya di sini.

Kamar full AC, ada TV kabel layar datar, brankas pribadi dan sofa. Tersedia juga ketel listrik dan minibar. Kamar mandi dalamnya menyediakan shower air panas/dingin, pengering rambut, wah dengan harga yg terjangkau tentu sangat puas rasanya bisa mendapatkan fasilitas sebaik ini.

HARRIS Hotel & Conventions Gubeng menyediakan fasilitas pertemuan/perjamuan dan pusat bisnis. Sebuah pusat kebugaran, spa dan pusat kesehatan juga tersedia di hotel. Fasilitas lain yang ditawarkan, termasuk klub anak-anak, layanan binatu dan dry cleaning. Layanan antar-jemput bandara dapat disediakan dengan biaya tambahan.

Comfort, dan bersih
Kamar yang luas dengan fasilitas yang memuaskan!

Menikmati room yg nyaman bangettt

Habis check in dan puas menjelajah isi room, saya memutuskan untuk keliling tempat wisata di Surabaya. Kaget banget ternyata beberapa tempat wisata yang saya list itu dekat sama hotel di sini guys wkwk, contohnya mall terkenal seperti Tunjungan Plaza, Surabaya Plaza, Grand City Mall, pokoknya letaknya strategis di jantung kawasan bisnis Surabaya. Kalau dari Bandara Juanda jaraknya hanya 45 menit saja.

Setelah puas keliling perut saya pun demo mintak diisi makanan, akhirnya saya memutuskan untuk jalan kaki keluar hotel lagi ke Bon Cafe (btw saya dapet infonya dari searching di internet katanya sih terkenal dengan tenderloin dan aneka steaknya yang nikmat) dan ternyata benar! Steaknya yg juicy dengan sausnya yg rasanya enakk banget dan sedikit manis, ga nyangka ternyata dekat hotel Harris hihi.

Kalau males keluar hotel sebenarnya gampang tinggal melipir ke Harris Cafe, di situ ada masakan Indonesia, Cina, dan barat yg komplit. Males keluar kamar? Yo wes gampang tinggal hubungi layanan kamar 24-jam dan foilaaa pesananmu langsung meluncur ke kamar, simple kan :p

Di Hotel ini juga tersedia fasilitas berupa ATM, jadi ga perlu bingung deh kalau mau ambil uang.

Breakfast

Hal yang paling menyenangkan kalau menginap di hotel adalah menikmati breakfast. Untuk menu yang di tawarkan di Harris Hotel Gubeng sangat beragam, mulai dari western hingga asian cuisine pun lengkap tersusun rapi di meja. Ada omlete, bubur ayam, soerabi, sushi, salad, sosis, capcay, fish, potato, fried rice, noodle, susu hangat, fresh milk, fresh juice, waffle, donuts, aneka dessert, dan masih banyak lagi menu yg bisa kita coba di sini.

Bingung pilih yg mana wkwk

Suasananya okee
Pilih yg mana? makin nikmat di santap dengan susu panas

Ada mie ayam, omlete, soerabi juga
Rameeee
Karena hidup sehat itu pilihan, jangan lupa makan sayur dan buah ya
Yummy
Uhhh
Luxury dan menyenangkan

Breakfast dengan city view dan sinar di pagi hari, mantapp

Bread pudding!
Mau sarapan rame"? tenang banyak space nya lho
duduk disini dan nikmati sarapanmu, wahh luar biasa :)
Hasil kalap wkwk
Berpikir nih pulang" naik berapa bb ya haha


Fasilitas di Harris Hotel Gubeng

Sebelumnya saya sudah ulas di atas tadi, di sini untuk fasilitas umumnya kita bisa menikmati akses pool, jacuzzi, fitness, klub anak, cafe, spa, lengkaaapp deh, dijamin betah deh. Suasananya juga tenang banget. Yang bawa anak ga usah khawatir di sini ada klub anak dimana mereka bisa bebas bermain tanpa takut khawatir.

Pool nya juga cukup luas, yang pingin memanjakan diri dengan spa bisa banget nih. Mau bakar kalori juga ada banyak peralatan yg bisa kita pilih. Jacuzzi juga ada, di sarankan pas sore hari biar bisa liat sunset sambil rendaman, very nice!

Tuh tamunya aja betah duduk di tepi kolam

Kids club colorfull
ihhh unyuukk
Berenang yuk
Melepas lelah dengan berendam di jacuzzi sambil menikmati sunset, amazing!

Biar strong workout dulu yukss
Let's burn calories!
Bentuk lengen dulu

Kecilin lengen guys, dipilih mau yg mana

Jl. Bangka 8-18, Surabaya - East Java 
Phone +62 31 501 1100 
Fax +62 31 501 2225
E-mail: reservation-harrispop-gubeng@tauzia.com





Surabaya is a home to sophisticated living where art, culture and entertainment collide. Discover an elevated Seventeen experience. Stylishly current, and effortlessly setting the trend of dining in heights, you've never truly experience the best view of Surabaya until you saw it from Seventeen.

Seventeen resto and lounge is located in the heart of Surabaya, right on top of Harris Hotel jl. Bangka Surabaya. The location itself is the ideal position for those who want to make the most of the city. Be part of something new, classy and different.

Berhayal bisa romantisan di sini
Welcome!
Seventeen's distinctive selection of menu lets you experience some of the nation's best creation from some of the international culinary style in a relaxed dining atmosphere. Do take the time to speak with your host or server. Ask as many question as you like and experience our passion firsthand.

At Seventeen resto and lounge, every day is a celebration of culinary excellence. You can begin your festive in the wine and cigar lounge where your crystal flute awaits in a cradle of illuminated ice. Get your friends and mingle with people at the liquer bar and finally enjoy an extravagant art culinary while having the most breath-taking view in Surabaya. A night at the Seventeen restou and lounge is always memorable. Whatever the season, Seventeen resto and lounge is the ultimate Surabaya experience.

Lucu yah, cocok buat ultah or anniv oke banget nih

Dinner dengan view gini siapa sih yg bisa nolak

With a broad number of seats and dining scenes, Seventeen resto and lounge can host various types of events from meetings, engagements, birthdays, private party, and other social events. Community clubroom and lounge, bar area, wine and cigar room, spacious car park, vallet drop off, common area wifi access, Seventeen resto and lounge have it all at your service.
 
Contact :  (031) 5048665 or click on this link to secure your table.





 Letak POP! Hotel persis di sebelah Harris Hotel guys. Seperti yang kita ketahui POP! Hotel terkenal dengan hotel low budget yang menawarkan beragam fasilitas yang cukup lengkap mulai dari ATM, supermarket di dalam hotel, restaurant hotel Indonesian cuisine, dan lokasinya juga strategis. Beberapa foto-fotonya bisa dilihat di bawah berikut :)

Colorfull yah

Ada fasilitas ATM lho

Mau browsing" dulu ah

Wihh ada Alfamart di sini, great!

Lobby di Pop! Hotel Gubeng

Check in dulu guys

Kerenn deh

Oke deh cukup sekian pengalaman saya berlibur dan stay di Harris Hotel Gubeng, Surabaya. Next time kalau ke Surabaya mau balik lagi nginep di sini ahh habis seruuu, lokasinya bagus, pelayanannya ramah dan fasilitasnya juga ok dengan harga yg bersahabat. Untuk POP! Hotel Gubeng, juga bisa jadi alternatif hotel yang bisa di pertimbangkan jika berkunjung ke Surabaya, tergantung sekarang selera dan kebutuhan kita. Menurut saya pribadi dua-duanya bagus dan mempunyai ciri khas masing-masing. Nice Experience! Suksma Harris Hotel Gubeng, see you next time! Daaah Pop! Hotel, kalian selalu di hatiku hihi :D



POP! HOTEL GUBENG, SURABAYA
Jl. Bangka 8-18, Gubeng, 60281 Surabaya, Indonesia 
Telepon : +62 31 5011100
http://www.pophotels.com/


ALL PHOTOS AND REVIEW BY : intan-kusumasari.blogspot.com

Komentar

  1. hotelnya kece banget, fasilitasnya juga terbilang lengkap kalau seperti ini.. jadi ingin berkunjung juga..

    BalasHapus
  2. baru ngeh kalau di sana juga ada alfamart :'DD

    regards,
    www.CHIPPEIDO.co.vu

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Taksonomi Pada Hewan dan Tumbuhan

1. Apa itu Taksonomi ?? .. Dalam biologi, taksonomi merupakan cabang ilmu tersendiri yang mempelajari penggolongan atau sistematika makhluk hidup. Sistem yang dipakai adalah penamaan dengan dua sebutan, yang dikenal sebagai tata nama binomial atau  binomial nomenclature , yang diusulkan oleh Carl von Linne (Latin: Carolus Linnaeus), seorang naturalis berkebangsaan Swedia. Ia memperkenalkan enam hierarki (tingkatan) untuk mengelompokkan makhluk hidup. Keenam hierarki (yang disebut takson) itu berturut-turut dari tingkatan tertinggi (umum) hingga terendah (spesifik) adalah : Phylum/Filum untuk hewan, atau Divisio/Divisi untuk tumbuhan Classis/Kelas, Ordo/Bangsa, Familia/Keluarga/Suku, Genus/Marga, dan Spesies (Jenis). Dalam tatanama binomial, penamaan suatu jenis cukup hanya menyebutkan nama marga (selalu diawali dengan huruf besar) dan nama jenis (selalu diawali dengan huruf kecil) yang dicetak miring (dicetak tegak jika naskah utama dicetak miring) atau ditulis d

Teknik Mewarnai dengan Crayon

Banyak yg mengalami kesulitan ketika menggunakan crayon, terutama dalam hal kebersihan…ketika kita mewarnai sebuah bidang dengan crayon, lalu tanpa sengaja mengenai tangan, maka warna menjadi kusam / kotor…maka biasanya kita menggunakan tissue/sarung tangan untuk menutupi tangan kita ketika sedang mewarnai dengan crayon. So, intan disini mau berbagi info seputar cara mewarnai yang baik, dan apa aja yang diperlukan untuk mewarnai dengan crayon. Ini dia guys :)) Crayon ada 2 ( jenis) yaitu Oil pastel dan Wax : Crayon Oil Pastel  merupakan krayon yang terbuat dari campuran minyak dan bubuk pewarna, sedangkan Crayon Wax merupakan krayon yang terbuat dari campuran lilin dan bubuk pewarna. Kedua jenis krayon ini mempunyai kelebihan dan kekurangan. Oil pastel sifatnya tidak terlalu keras dan tidak terlalu licin, sedangkan Wax mempunyai karakter keras dan licin. Bila kita menengok kembali sejarah krayon, dahulu sebelum krayon diciptakan seniman lebih memilih menggunakan cat mi

Macam Gerakan Dasar Tari Bali

Dasar-dasar tari bali ada 3, yaitu: 1. Agem 2. Tandang 3. Tangkep Pengertian agem, tandang, tangkep : 1. Agem Agem adalah sikap pokok dalam tari Bali yang tidak berubah-ubah. Agem ada 2, yaitu agem kanan dan agem kiri. a. Agem kanan perempuan • Kaki kiri didepan kaki kanan dengan posisi kepojok • Jarak antara kaki kiri dan kaki kanan satu genggam/kepal • Jari kaki kiri diangkat • Posisi pantat kekiri (posisi ngood/lutut ditekuk) • Tangan kanan sirang/sejajar mata, tangan kiri sirang/sejajar susu • Telapak tangan menghadap kedepan • Sledet ke kanan • Berat badan di kaki kanan b. Agem kiri perempuan • Kaki kanan didepan kaki kiri dengan posisi kepojok • Jarak antara kaki kiri dan kaki kanan satu genggam/kepal • Jari kaki kanan diangkat • Posisi pantat kekanan (posisi ngood/lutut ditekuk) • Tangan kiri sirang/sejajar mata, tangan kanan sirang/sejajar susu • Telapak tangan menghadap kedepan • Sledet ke kiri • Berat badan di kaki kiri  c. Agem kanan laki-laki • Posisi ka

Biodata Pemeran Heart Series

Yuki Kato  Biodata: Nama Lengkap : Yuki Anggraini Kato Nama Populer : Yuki Kato Nama panggilan : Yuki Tempat Tanggal Lahir : Malang, 2 April 1995 Ayah : Takeshi Kato Ibu : Twinawati Cita-Cita : Fashion Designer Hobi : Bersepeda, Berenang, Baca Buku Makanan Favorit : Japanese Food (Sashimi, Sushi) dan Meatball (Bakso) Tokoh Idola : Meriam Bellina Tidak Disukai : Cicak, Pembohong Paling Disukai : Kucing Biografi Yuki Kato Biografi Yuki Kato Yuki Kato adalah putri pertama dari pasangan Takeshi Kato dan Twinawati. Takeshi Kato, seorang Project Manager sebuah perusahaan besar di Jepang dan saat ini berada di Jepang dan datang setiap 3 bulan sekali untuk mengunjungi putri kesayangannya di Indonesia. Yuki Anggraini Kato memiliki adik bernama Reina Meisilia Kato dan Sakura Des Caesar Kato. Yuki tinggal bersama ibu dan adiknya di Kota Wisata, Cibubur. Pendidikan Yuki Kato adalah mantan siswi SD Fajar Hidayah dan SMP Sekolah Pilar Indonesia. Dan kini Yuki menjadi siswi di SMA Bakt

Belajar Bahasa Thailand Mudah Untuk Pemula

Sawadee kah :) Sudah tergila-gila dengan Film Thailand, sekarang aku tergila-gila untuk belajar bahasa Thailand gara-gara nonton film First Love yang ada Mario Maurer :D 55555555 Lho? Kok 55555555 ? Salah pencet? Ohh, tidaakkk .. 5 = ha Jadi, kalo 55555555 = hahahahahahahaha... Eh, itu beneran looh, orang Thailand kalo ketawa, mereka nulisnya "555" Nah, sekilas, bakalan aku kasih tau deh, bahasa Thailand untuk sehari-hari yang biasa aku pakai buat latihan belajar bahasa Thailand. So, ini dia ^^ Nah, beberapa kosakata sehari-hari :  Sawadee (krab/kah) = Hallo/ Salam sejahtera  Sabai di mai? = Apa kabar?  Sabai di (krab/kah) = Kabar baik  Khob khun (krab/kah) = Terima kasih  Yin dee / Mai pen rai = Sama-sama , tidak masalah  Chai = Ya  Mai chai = Tidak  Arun sawad = Selamat pagi  Ratree sawad = Selamat malam  Khun chue arai? = Siapa namamu?  (Pom/chan) chue....(nama) = Nama saya....(nama)  Khun na rak maak = Kamu lucu sekali  Khun suay maak = Kamu cant