Langsung ke konten utama

20 Gejala Kanker Pada Wanita

 Kanker merupakan penyakit yang boleh dibilang banyak ditakuti oleh semua orang. Sebab, dari berbagai kasus yang ada, beberapa penderitanya berhasil sembuh, namun tak sedikit juga yang 'dikalahkan' olehnya. 

Yang perlu dicamkan di sini juga adalah bahwa kita tidak bisa hanya mengandalkan tes rutin yang dilakukan. Adalah hal yang penting untuk 'mendengarkan' tubuh Anda, apalagi bila ada yang gejala yang 'aneh'. 

Agar tidak terlambat dalam menangani atau mendeteksi penyakit berbahaya ini, maka tak ada salahnya jika Anda waspada sejak dini. 



Salah satunya adalah dengan mewaspadai 20 gejala berikut ini :

  • Nafas pendek atau disertai dengan bunyi 'menciut'. Salah satu tanda pertama yang biasanya didapat pada penderita kanker paru-paru adalah adanya gangguan pada pernafasan. 

  • Batuk kronis atau sakit di dada. Beberapa jenis kanker, termasuk leukemia, atau tumor paru-paru, bisa tampak dari gejala batuk yang parah atau bronkhitis. Beberapa pasien kanker paru-paru melaporkan sakit pada dada yang menjalar pada bahu hingga lengan bawah sebagai awal dari penyakit yang mereka derita sekarang. [break]

  • Demam atau infeksi berkala bisa menjadi salah satu gejala leukemia, kanker darah yang menyerang sumsum tulang. Leukemia menyebabkan sumsum memproduksi sel darah putih abnormal yang mampu melemahkan ketahanan tubuh untuk menangkis berbagai infeksi. 

  • Kesulitan menelan berhubungan erat dengan kanker tenggorokan, dan terkadang merupakan tanda mula-mula dari adanya kanker paru-paru.

  • Kelenjar getah bening membengkak atau bengkak di leher, lengan bawah, atau kunci paha. Pembengkakan getah bening mengindikasikan adanya perubahan pada sistem kerja kelenjar tersebut, yang bisa jadi menandakan adanya gejala penyakit kanker. 

  • Timbulnya luka berlebihan atau berdarah yang tidak kunjung berhenti, ini biasanya dikaitkan dengan ada yang tidak beres dengan trombosit atau sel darah merah, yang menandakan rawan timbulnya leukemia. Dari waktu ke waktu, sel leukemia mendesak keberadaan sel darah merah dan trombosit dan memperlemah kemampuan darah untuk mengalirkan oksigen.

  • Kelelahan. Secara umum kelelahan dan tubuh lemah merupakan gejala dari semua jenis kanker bila dipadukan dengan gejala lainnya. Namun, jika Anda mengalami kelelahan tanpa sebab yang jelas dan tidak membaik dengan istirahat banyak sekalipun, maka segeralah temui dokter. [break]

  • Perut menggembung. Wanita yang didiagnosa mengidap kanker ovarium biasanya melaporkan adanya penggembungan pada bagian perut yang tidak diketahui sebabnya, dan hal ini biasanya terjadi dalam waktu yang cukup lama. 

  • Merasa kenyang dan tak bisa makan juga merupakan tanda mula-mula adanya kanker ovarium. Pengidap gejala ini mengatakan bahwa mereka bisa hilang nafsu makan dan tidak makan untuk beberapa waktu lamanya. 

  • Sakit pada bagian perut atau pelvic sering menunjukkan tanda-tanda bahaya kanker ovarium. Leukemia juga bisa diawali dengan sakit pada bagian perut yang menimbulkan pelebaran bagian limpa. 

  • Pendarahan pada area sekitar dubur. Yang ini umumnya merupakan gejala dari kanker colorectal (kanker yang ada di saluran pencernaan, antara usus besar dan dubur). Darah yang keluar tanpa sebab jelas harusnya merupakan alasan kuat untuk segera menghubungi dokter. 

  • Kehilangan berat badan drastis tanpa sebab. Kebanyakan wanita bakal melonjak kegirangan bila berat badannya turun drastis. Namun, hati-hati, karena hal ini merupakan tanda adanya gangguan pada usus besar dan pencernaan. Juga merupakan tanda adanya gangguan pada hati, yang mempengaruhi nafsu makan Anda dan kemampuan darah untuk membersihkan kotoran dalam tubuh. 

  • Sakit perut berlebihan bisa menjadi tanda timbulnya kanker colorectal.

  • Payudara merah, sakit dan bengkak bisa menjadi gejala yang menandakan adanya peradangan pada bagian dada/ payudara. Segera hubungi dokter bila hal ini menimpa Anda. 

  • Puting susu berubah. Salah satu gejala yang paling diingat oleh penderita kanker payudara adalah bahwa puting susu mereka tampak rata, miring, atau terbalik.

  • Rasa sakit yang berlebihan selama menstruasi. Banyak wanita melaporkan hal ini sebagai peringatan adanya kanker endometrium atau kandungan. 

  • Wajah bengkak. Beberapa pasien kanker paru-paru melaporkan timbulnya bengkak atau iritasi pada wajah. Sel tumor paru-paru yang terkecil sekalipun bisa memblokir aliran darah pada bagian dada, mencegah darah mengalir dengan bebas ke bagian wajah dan kepala. 

  • Luka pada kulit yang tak kunjung sembuh, malah menjadi keras, atau mudah berdarah. Ini bisa menjadi indikasi adanya kanker kulit. 

  • Perubahan tanpa sebab pada bagian kuku bisa menjadi peringatan bagi banyak jenis kanker, misalnya warna kuku dicemari dengan noda atau titik hitam atau cokelat, merupakan tanda adanya kanker kulit. Sedangkan kuku pucat bisa menjadi tanda adanya kanker hati. 

  • Sakit punggung atau punggung bagian kanan bawah. Banyak pasien kanker mengklaim ini adalah gejala awal dari timbulnya kanker hati. Kanker payudara juga bisa bermula dari sakit punggung, karena adanya tumor pada payudara yang menekan bagian dada ke belakang. 

Diet yang tepat dan mengubah pola hidup bisa mencegah atau mengubah gerak maju kanker. Entah Anda pria atau wanita, adalah hal yang penting untuk mengamati segala perubahan tak wajar yang timbul pada tubuh Anda agar kanker bisa dideteksi lebih dini. Semakin dini Anda mendapati keanehan, maka peluang untuk pencegahan juga makin besar. 

Tentu saja, Anda disarankan untuk mengikuti pola hidup anti kanker seperti menjauhi 'agen-agen' penyebab kanker itu sendiri, misalnya seperti tembakau, bahan-bahan kimia berbahaya, radiasi, radiasi handphone, kurang gizi, dan lain-lain. [break]

Berikut ada 10 tips mengurangi resiko terkena kanker. 

* Normalkan kandungan vitamin D dalam tubuh Anda dengan membiarkan tubuh mendapat banyak sinar matahari dan berhati-harilah memilih suplemen bila Anda tidak sempat berjemur. 

* Kurangi konsumsi makanan yang mengandung banyak gula dan karbohidrat, juga makanan   kemasan. Pilihlah makanan organik yang menyehatkan, bebas bahan pengawet dan bebas pestisida juga.

* Rajinlah mengontrol kadar insulin dan letin Anda.

* Normalkan kandungan omega-3 hingga omega-6 Anda dengan mengonsumsi makanan yang mengandung kandungan tersebut.

* Berolahragalah secara teratur.

* Tidur cukup dan berkualitas.

* Makanlah makanan bergizi yang sesuai dengan jenis darah Anda.

* Jauhkan diri dari lingkungan kotor dan penuh radiasi atau polusi.

* Kurangi penggunaan alat teknologi yang radiasinya bisa merusak tubuh, seperti handphone. 

* Kurangi makan makanan gorengan, Sebaiknya pilih yang direbus atau dikukus saja. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Taksonomi Pada Hewan dan Tumbuhan

1. Apa itu Taksonomi ?? .. Dalam biologi, taksonomi merupakan cabang ilmu tersendiri yang mempelajari penggolongan atau sistematika makhluk hidup. Sistem yang dipakai adalah penamaan dengan dua sebutan, yang dikenal sebagai tata nama binomial atau  binomial nomenclature , yang diusulkan oleh Carl von Linne (Latin: Carolus Linnaeus), seorang naturalis berkebangsaan Swedia. Ia memperkenalkan enam hierarki (tingkatan) untuk mengelompokkan makhluk hidup. Keenam hierarki (yang disebut takson) itu berturut-turut dari tingkatan tertinggi (umum) hingga terendah (spesifik) adalah : Phylum/Filum untuk hewan, atau Divisio/Divisi untuk tumbuhan Classis/Kelas, Ordo/Bangsa, Familia/Keluarga/Suku, Genus/Marga, dan Spesies (Jenis). Dalam tatanama binomial, penamaan suatu jenis cukup hanya menyebutkan nama marga (selalu diawali dengan huruf besar) dan nama jenis (selalu diawali dengan huruf kecil) yang dicetak miring (dicetak tegak jika naskah utama dicetak miring) atau ditulis d

Teknik Mewarnai dengan Crayon

Banyak yg mengalami kesulitan ketika menggunakan crayon, terutama dalam hal kebersihan…ketika kita mewarnai sebuah bidang dengan crayon, lalu tanpa sengaja mengenai tangan, maka warna menjadi kusam / kotor…maka biasanya kita menggunakan tissue/sarung tangan untuk menutupi tangan kita ketika sedang mewarnai dengan crayon. So, intan disini mau berbagi info seputar cara mewarnai yang baik, dan apa aja yang diperlukan untuk mewarnai dengan crayon. Ini dia guys :)) Crayon ada 2 ( jenis) yaitu Oil pastel dan Wax : Crayon Oil Pastel  merupakan krayon yang terbuat dari campuran minyak dan bubuk pewarna, sedangkan Crayon Wax merupakan krayon yang terbuat dari campuran lilin dan bubuk pewarna. Kedua jenis krayon ini mempunyai kelebihan dan kekurangan. Oil pastel sifatnya tidak terlalu keras dan tidak terlalu licin, sedangkan Wax mempunyai karakter keras dan licin. Bila kita menengok kembali sejarah krayon, dahulu sebelum krayon diciptakan seniman lebih memilih menggunakan cat mi

Macam Gerakan Dasar Tari Bali

Dasar-dasar tari bali ada 3, yaitu: 1. Agem 2. Tandang 3. Tangkep Pengertian agem, tandang, tangkep : 1. Agem Agem adalah sikap pokok dalam tari Bali yang tidak berubah-ubah. Agem ada 2, yaitu agem kanan dan agem kiri. a. Agem kanan perempuan • Kaki kiri didepan kaki kanan dengan posisi kepojok • Jarak antara kaki kiri dan kaki kanan satu genggam/kepal • Jari kaki kiri diangkat • Posisi pantat kekiri (posisi ngood/lutut ditekuk) • Tangan kanan sirang/sejajar mata, tangan kiri sirang/sejajar susu • Telapak tangan menghadap kedepan • Sledet ke kanan • Berat badan di kaki kanan b. Agem kiri perempuan • Kaki kanan didepan kaki kiri dengan posisi kepojok • Jarak antara kaki kiri dan kaki kanan satu genggam/kepal • Jari kaki kanan diangkat • Posisi pantat kekanan (posisi ngood/lutut ditekuk) • Tangan kiri sirang/sejajar mata, tangan kanan sirang/sejajar susu • Telapak tangan menghadap kedepan • Sledet ke kiri • Berat badan di kaki kiri  c. Agem kanan laki-laki • Posisi ka

Biodata Pemeran Heart Series

Yuki Kato  Biodata: Nama Lengkap : Yuki Anggraini Kato Nama Populer : Yuki Kato Nama panggilan : Yuki Tempat Tanggal Lahir : Malang, 2 April 1995 Ayah : Takeshi Kato Ibu : Twinawati Cita-Cita : Fashion Designer Hobi : Bersepeda, Berenang, Baca Buku Makanan Favorit : Japanese Food (Sashimi, Sushi) dan Meatball (Bakso) Tokoh Idola : Meriam Bellina Tidak Disukai : Cicak, Pembohong Paling Disukai : Kucing Biografi Yuki Kato Biografi Yuki Kato Yuki Kato adalah putri pertama dari pasangan Takeshi Kato dan Twinawati. Takeshi Kato, seorang Project Manager sebuah perusahaan besar di Jepang dan saat ini berada di Jepang dan datang setiap 3 bulan sekali untuk mengunjungi putri kesayangannya di Indonesia. Yuki Anggraini Kato memiliki adik bernama Reina Meisilia Kato dan Sakura Des Caesar Kato. Yuki tinggal bersama ibu dan adiknya di Kota Wisata, Cibubur. Pendidikan Yuki Kato adalah mantan siswi SD Fajar Hidayah dan SMP Sekolah Pilar Indonesia. Dan kini Yuki menjadi siswi di SMA Bakt

Belajar Bahasa Thailand Mudah Untuk Pemula

Sawadee kah :) Sudah tergila-gila dengan Film Thailand, sekarang aku tergila-gila untuk belajar bahasa Thailand gara-gara nonton film First Love yang ada Mario Maurer :D 55555555 Lho? Kok 55555555 ? Salah pencet? Ohh, tidaakkk .. 5 = ha Jadi, kalo 55555555 = hahahahahahahaha... Eh, itu beneran looh, orang Thailand kalo ketawa, mereka nulisnya "555" Nah, sekilas, bakalan aku kasih tau deh, bahasa Thailand untuk sehari-hari yang biasa aku pakai buat latihan belajar bahasa Thailand. So, ini dia ^^ Nah, beberapa kosakata sehari-hari :  Sawadee (krab/kah) = Hallo/ Salam sejahtera  Sabai di mai? = Apa kabar?  Sabai di (krab/kah) = Kabar baik  Khob khun (krab/kah) = Terima kasih  Yin dee / Mai pen rai = Sama-sama , tidak masalah  Chai = Ya  Mai chai = Tidak  Arun sawad = Selamat pagi  Ratree sawad = Selamat malam  Khun chue arai? = Siapa namamu?  (Pom/chan) chue....(nama) = Nama saya....(nama)  Khun na rak maak = Kamu lucu sekali  Khun suay maak = Kamu cant