Punya rencana liburan di Bali ? Tidak ada salahnya bila menyempatkan waktu untuk berwisata ke "Pulau Seribu Pura dan Sejuta Turis" ini. Nah, selain tempat-tempat wisata di Bali memang eksotis, makanannya juga tak kalah eksotis dan mantap. Bahkan Bali merupakan salah satu tujuan wisata kuliner yang patut dipertimbangkan karena keragaman masakannya.
Berikut ini ada beberapa tempat makan enak khas Bali :
Bebek Tepi Sawah Bali
Restoran Tepi Sawah. Restoran yang disebut juga dengan Restoran Bebek ini bukan hanya mengandalkan kekhasan citarasa masakannya saja melainkan keindahan alamnya yang juga aduhai. Ketika disini, Anda coba lihat saja ke bagian belakangnya dimana ada hamparan sawah yang memukau lengkap dengan perbukitan kecil yang hijau sehingga menyembulkan nuansa sejuk dan segar.
Menu yang disediakan disini cukup beragam dan yang menjadi andalannya ialah bebek. Ada setidaknya 3 jenis masakan bebek yang disajikan lengkap dengan sambal spesialnya. Yakni selain Bebek Goreng, ada Prok Robs dan Seafood. Yang lebih menarik adalah keberadaan menu dari daerah lainnya di Indonesia juga menu western yang disajikan dengan sentuhan khas Bali. Oleh sebab itu, Anda patut untuk mencobanya!
Sambil menyantap hidangan, Anda akan disuguhi pemandangan yang menyejukkan mata dari hijaunya sawah di sekitar restoran. Cocktail, wine dan tropical drinks lainnya bisa Anda pilih sebagai teman untuk menikmati suasana. Bagi tamu yang menginap di Tepi Sawah Villas and Spa mendapat diskon sebesar 10% jika bersantap di sini. Jam operasional: 10.00 – 22.00.
Anda penyuka makanan dari hasil laut atau yang lebih dikenal dengan seafood? Kalau Anda sedang liburan di Bali atau mungkin berencana mau ke Bali, tentu pernah mendengar Jimbaran atau juga Kedonganan.
Kedonganan dan Jimbaran adalah 2 desa yang bertetangga dan memiliki pantai yang indah. Uniknya dibandingkan pantai di Kuta, Dreamland, Nyang Nyang atau yang lainnya, kalau di sini selain menikmati suasana pantai Anda bisa juga menikmati gurihnya seafood.
Waktu ingin makan di sini, pertama kali datang kita diberi handuk hangat dan bunga di telinga. Kesan pertama yang menyenangkan. Selanjutnya sambil kami menunggu seafood disajikan, kami pun bermain-main di pantai sambil mengambil foto dengan latar belakang sunset. Tak lama kemudian makanan disajikan. Appetizer terdiri dari kacang bali, sup sayur dll
Sebaiknya anda datang sebelum matahari terbenam, karena anda akan mendapatkan suasana pantai dengan langit yang berwarna-warni, kami sarankan kepada anda, agar jangan sampai anda melewatkan moment indah ini selama anda di pulau dewata bersama teman atau keluarga anda.
Ayam goreng Plengkung
Jl raya Tuban
Bagi yang ingin menikmati menu ayam goreng selama di Bali, jangan lupa untuk datang ke Plengkung resto. Berlokasi ditengah riuh rendahnya lalu lintas menuju pusat Kuta, resto ini benar benar menguji ketabahan kita akan rasa pedas. Andalan resto ini adalah ayam pecek atau ayam panggang atau ayam goreng biasa dengan paduan sambal uleknya yang aduhai…( aduhai pedasnya) Menu menu lain seperti Flying gurami, tahu tempe goreng bisa menjadi teman dari ayam goreng tadi. Harga :
Ayam pecek : Rp. 17.000 per porsi
Ayam goreng : Rp. 18.000 per porsi
Nasi putih : Rp. 5000
Gurame goreng : Rp. 30.000 –an untuk ukuran yang small
Es jeruk dari harga : Rp. 9000
Jl raya Tuban
Bagi yang ingin menikmati menu ayam goreng selama di Bali, jangan lupa untuk datang ke Plengkung resto. Berlokasi ditengah riuh rendahnya lalu lintas menuju pusat Kuta, resto ini benar benar menguji ketabahan kita akan rasa pedas. Andalan resto ini adalah ayam pecek atau ayam panggang atau ayam goreng biasa dengan paduan sambal uleknya yang aduhai…( aduhai pedasnya) Menu menu lain seperti Flying gurami, tahu tempe goreng bisa menjadi teman dari ayam goreng tadi. Harga :
Ayam pecek : Rp. 17.000 per porsi
Ayam goreng : Rp. 18.000 per porsi
Nasi putih : Rp. 5000
Gurame goreng : Rp. 30.000 –an untuk ukuran yang small
Es jeruk dari harga : Rp. 9000
Jendela Bali Resto (GWK)
Jendela Bali Resto Panoramic adalah tempat yang tepat untuk makan siang atau makan malam dengan masakan Bali otentik sambil menikmati indahnya panorama Pulau Bali.
Restoran ini terletak di obyek wisata Garuda Wisnu Kencana (GWK) .
View menarik dan indah jimbaran -kedonganan dan bandara tampak jelas dari resto ini.
menyantap sambil menikmati pemandangan yang indah sangat direkomendasikan untuk anda yang kebetulan ke obyek wisata GWK .Dirancang sebagai sebuah kafe dengan view panorama spektakuler Bali, Jendela Bali adalah tempat yang paling cocok untuk mengakhiri hari di mana pengunjung dapat menikmati matahari terbenam .
Restoran ini terletak di obyek wisata Garuda Wisnu Kencana (GWK) .
View menarik dan indah jimbaran -kedonganan dan bandara tampak jelas dari resto ini.
menyantap sambil menikmati pemandangan yang indah sangat direkomendasikan untuk anda yang kebetulan ke obyek wisata GWK .Dirancang sebagai sebuah kafe dengan view panorama spektakuler Bali, Jendela Bali adalah tempat yang paling cocok untuk mengakhiri hari di mana pengunjung dapat menikmati matahari terbenam .
Dengan lokasi 300 meter di atas permukaan laut, Anda dapat melihat dua sisi laut yang mengapit Pulau Bali, dengan pantai barat Jimbaran dan Pantai Kuta, di pantai timur dari Tanjung Benoa dan Sanur Beach dengan latar belakang Gunung Agung dan Gunung Batur. Anda juga dapat melihat pesawat sibuk lalu lintas di Bandara Ngurah Rai, di senja hari Anda bisa melihat matahari terbenam di sisi Pantai Jimbaran, dan di malam hari Anda dapat menikmati lampu berkelap-kelip indah yang menghiasi daerah Jimbaran, Kuta, Tanjung Benoa dan Denpasar
Komentar
Posting Komentar